jeruk besar jepon

jeruk besar jepon
rasanya yang manis tanpa rasa pahit sedikitpun

Kamis, 14 Februari 2013

Manfaat Buah dan Air Kelapa



• Daging Buah Kelapa
Menurut penelitian dari Balittro (Balai Penelitian Tanaman Obat dan Aromatik) diketahui kandungan nutrisi dari kelapa yang banyak me-ngandung gizi esensial. Daging buah kelapa muda misalnya, kaya akan kalori terutama dari karbohidrat.

Dibandingkan dengan kacang-kacangan, Protein kelapa lebih baik dalam hal asam amino isoleusin, leusin, lisin, threonin dan valin.
Adapun analisa nilai nutrisi daging buah kelapa umur 8 bulan adalah kadar air 90,59%, kalori 437 kkal/100 g, minyak 26,67%, protein 10,67%, serat kasar 3,98%, total karbohidrat 38,45%, pati 13,53%, gula sebagai glukosa 24,92%.

Sementara komposisi asam amino daging buah kelapa adalah isoleusin 2,5 g/16 g N, leusin 4,9 g/16 g N, lisin 2,7 g/16 g N, metionin 1,5 g/16 g N, threosin 2,3 g/16 g N, tripthopan 0,6 g/16 g N dan valin 3,8 g/16 g. Mineral utama yang terdapat pada daging buah kelapa adalah Fe (17 ppm), S (4,4 ppm), Cu (3,2), P (2.4 ppm). Kan-dungan vitamin pada buah meliputi vitamin C (10 ppm), vitamin B (15 IU), dan vitamin E (2 ppm).

Kelapa mengandung sekitar 90% merupakan asam lemak jenuh dan hanya 105 asam lemak tak jenuh. Meskipun mengandung asam lemak jenuh, namun minyak kelapa memiliki rantai karbon sedang sehingga mudah dicerna oleh tubuh.

Asam lemak rantai sedang lebih baik dibandingkan asam lemak rantai panjang karena bisa langsung dicerna dalam usus tanpa adanya proses hidrolisi dan enzimatis. Sedangkan minyak yang memiliki rantai karbon yang panjang harus melalui beberapa tahapan dulu untuk diproses di dalam pencernaan manusia sebelum akhirnya dapat diserap dinding usus lewat beberapa proses yang panjang.
Asam lemak rantai sedang juga tidak diubah menjadi lemak atau kolesterol serta tidak memengaruhi kolesterol darah. Dan terkait dengan manfaatnya, asam lemak rantai sedang ini berkemampuan secara spesifik sebagai antifungsi, antiprotozoa, antibakteri, dan juga antivirus.



• Air Kelapa
Air kelapa disinyalir mengandung banyak zat gizi. Menurut hasil analisis, dalam 100 mililiter air kelapa mengandung Mineral sebagai berikut :
Potasium: 291
Sodium: 42
Klorin: 75
Kalsium: 44
Magnesium: 10
Sulfur: 58
Phosphorus: 9,20
Iron (mg/100 gr): 6
Copper: 26

Air kelapa selain mempunyai kandungan mineral tinggi, juga mengandung vitamin yang larut air yaitu vitamin B Kompleks. Komposisi (kandungan) vitamin B kompleks dalam Air Kelapa (mikrogram/mililiter):
Asam Nikotinat: 0,64
Asam Pantotenat: 0,52
Biotin: 0,02
Riboflavin: 0,01
Asam Folat: 3
Thiamine: tak ditemukan
Pyridoxine: tak ditemukan

Komposisi asam amino pada air kelapa juga cukup lengkap, berikut adalah komposisi Asam Amino dalam Air Kelapa (% dari total protein)
Alanine: 2,41
Arginine: 10,75
Asam Aspartat: 3,60
Cystine: 0,97–1,17
Asam Glutamat: 9,76–14,5
Histidine: 1,95–2,05
Leucine: 1,95–4,18
Lysine: 1,95–4,57
Prolineglutamic: 1,21–4,12
Phenylalanine: 1,23
Serine: 0,59–0,91
Tyrosine: 2,83–3,00

Makanya dengan banyak kandungan zat gizi tersebut menjadikan air kelapa sangat kaya khasiat seperti untuk mengobati penyakit usus, penyakit kolera, muntah-muntah, cacar, campak, dan juga penyakit kulit lainya.
Air kelapa juga memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi minuman isotonik karena di dalam airnya memiliki kandungan mineral dan gula yang sempurna sehingga memiliki keseimbangan elektrolit. Dengan banyak kandungan zat gizi baik di dalam daging, minyak maupun air kelapa, buah ini berpotensi untuk dikembangkan menjadi minuman komersial untuk kesehatan tubuh.

Berikut beberapa manfaat air kelapa :

• Air kelapa berkhasiat sebagai diuretik, yaitu untuk memperlancar pengeluaran air seni. Air kelapa muda dicampur dengan sedikit sari jeruk sitrun bermanfaat untuk mengatasi dehidrasi, juga untuk memerangi gangguan cacing dalam perut anak-anak kecil.

• Jika air kelapa muda yang dicampur dengan susu amat baik untuk makanan anak. Campuran air kelapa muda tersebut mempunyai khasiat untuk mencegah penggumpalan susu dalam perut, muntah, sembelit, dan sakit pencernaan.

• Air kelapa juga mempunyai bermacam- macam khasiat sebagai obat. Di antaranya, minum air kelapa muda juga dapat membantu mengatasi pengaruh racun obat sulfa dan antibiotika lain, sehingga menjadikan obat-obat itu lebih cepat diserap darah.

• Mencuci muka dengan air kelapa secara kontinu tiap hari dapat menyembuhkan atau melenyapkan jerawat, noda-noda hitam, kerutan pada wajah yang datang lebih dini, kulit mengering, dan wajah menjadi tampak berseri.

• Campurlah air kelapa dengan sedikit madu. Ramuan ini merupakan tonikum yang murah tetapi berkhasiat. Ramuan ini merangsang pusat-pusat seksual tubuh dan meniadakan akibat buruk gairah seksual berlebih.

• Jerawat membandel dapat diobati dengan campuran 25 gram pasta kunyit dengan segelas air kelapa, lalu dibiarkan selama semalam suntuk, kemudian tambahkan 3 sendok teh bubuk cendana merah. Aduk- aduklah semua bahan tersebut sampai rata, kemudian disimpan lagi tanpa terganggu selama 3 hari. Saringlah ramuan tadi dengan tiga lapis kain kasa. Simpan sari tadi dalam botol, dan oleskan pada muka dua kali sehari hingga jerawat lenyap.

• Air kelapa juga berkhasiat sebagai obat luka, telapak kaki pecah-pecah, dan eksim. Membuat ramuannya relatif mudah. Rendamlah segenggam beras dalam air kelapa muda bersama tempurungnya sampai beras terasa asam karena peragian, kemudian beras digiling menjadi bubuk halus. Tepung beras tersebut digunakan dengan dioleskan setiap hari selama 3-4 hari pada bagian tubuh yang sakit.

• Jika air kelapa muda dicampur dengan sejumput bubuk kunyit dan air kapur sirih dalam ukuran sama merupakan obat luka bakar dan meniadakan rasa panas pada telapak kaki dan tangan.

• Selain itu adajuga jenis air kelapa yang dikenal dapat menetralkan racun, dia adalah Kelapa ijo. Kelapa ijo ditengarai merupakan obat terbaik untuk beberapa penyakit seperti: panas dalam, sembelit, penetral racun, demam berdarah, cacingan, disentri. Bila digunakan untuk membasuh muka, maka manfaat kelapa ijo bisa menghilangkan jerawat, menghaluskan kulit muka, mengencangkan kulit (anti aging) dan bila digunakan untuk keramas, bisa mencegah timbulnya uban.

• Kelapa ijo juga bisa dijadikan terapi gurah, caranya dengan mengembunkan satu malam air kelapa ijo, lalu diminum paginya. Bila hal ini dilakukan setiap pagi, niscaya suara anda akan menjadi lebih panjang dan merdu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar